Seluruh Anggota DPRD Klungkung Hadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Klungkung, Terkait Penyampaian Pidato Sambutan Bupati Klungkung Masa Jabatan (2025 – 2030)

Seluruh Anggota DPRD Klungkung Hadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Klungkung, Terkait Penyampaian Pidato Sambutan Bupati Klungkung Masa Jabatan (2025 – 2030)

KABARBALI.ID, KLUNGKUNG – Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Klungkung, terkait penyampaian pidato sambutan bupati klungkung masa jabatan (2025 – 2030) yang digelar di Balai Budaya Ida Dewa Agung Istri Kanya pada Kamis (6/3/2025) kompak dihadiri seluruh anggota DPRD Klungkung yang berjumlah 30 orang (termasuk pimpinan).

Ketua DPRD Klungkung, Anak Agung Gde Anom yang memimpin jalannya sidang menyatakan Kabupaten Klungkung telah melaksanakan pesta demokrasi berupa pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Masa Jabatan 2025 – 2030 pada tanggal 27 Nopember 2024 dalam perhelatan Pilkada Serentak Nasional Tahun 2024.

“Dan Berdasarkan surat keputusan KPU Kabupaten Klungkung Nomor : 10 Tahun 2025 tentang Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Klungkung Tahun 2024 dimana saudara  I Made Satria, S.H. dan saudara Tjokorda Gde Surya Putra, S.E. ditetapkan sebagai Pasangan Calon terpilih Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Klungkung Masa Jabatan 2025 – 2030,” kata Ketua DPRD Gung Anom dihadapan pengunjung sidang yang dilakukan secara terbuka dan disiarkan live di TVRI dan medsos resmi Pemkab Klungkung.

Dikatakan, KPU Klungkung juga telah menyampaikan surat kepada Ketua DPRD Kabupaten Klungkung Nomor : 16/PL.02.7-SR/5105/2025 tanggal 9 Januari 2025, Perihal : Pengusulan Pengesahan Pengangkatan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Klungkung Tahun 2024.

“ Pada Rabu, tanggal 15 Januari 2025 DPRD Kabupaten Klungkung telah melaksanakan rapat paripurna pengumuman penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih Kabupaten Klungkung Tahun 2024, dan dilanjutkan dengan dilantik secara resmi oleh Presiden Republik Indonesia di Ibu Kota Negara pada hari Kamis, tanggal 20 Februari 2025,” jelasnya.

Dengan telah ditetapkan dan dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Klungkung, maka sesuai dengan ketentuan yang berlaku, selanjutnya Bupati Klungkung Masa Jabatan 2025 – 2030 untuk menyampaikan pidato dihadapan sidang paripurna ini.

“Kami atas nama Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Klungkung mengucapkan ”Selamat Kepada Saudara I Made Satria, S.H. dan Saudara Tjokorda Gde Surya Putra, S.E. sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Klungkung Masa Jabatan 2025 – 2030”Pungkasnya. (Ad/Kab).

kabar Lainnya