kabarbali.id

Shio di Tahun Kuda Api, Kuda hingga Kelinci Diprediksi Bersinar

KABARBALI.ID – Tahun 2026 yang dikenal sebagai Tahun Kuda Api diprediksi membawa energi besar berupa keberanian, kemandirian, dan ekspresi diri. Dalam pembacaan astrologi Timur, sejumlah zodiak disebut akan menikmati keberuntungan luar biasa, terutama dalam karier, keuangan, hubungan, dan pengembangan pribadi. Zodiak Kuda, Macan, Anjing, Ular, Domba (Kambing), dan Kelinci menempati posisi teratas sebagai zodiak paling […]

Wabup Tjok Surya Dorong OPD Lebih Inovatif Lewat Workshop 2026

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID — Mewakili Bupati, Wakil Bupati Klungkung Tjokorda Gde Surya Putra  membuka Workshop Inovasi Daerah Tahun 2026, yang digelar di Ruang Rapat Praja Mandala, Kantor Bupati Klungkung, Selasa (20/1/2026). Workshop ini diselenggarakan untuk mendorong lahirnya ide-ide inovatif yang dapat diterapkan dalam pembangunan daerah sekaligus meningkatkan pemahaman perangkat daerah mengenai pentingnya inovasi dalam penyelenggaraan pemerintahan. […]

Diduga Jual Beli Jabatan, Bupati Pati Sudewo Diamankan KPK

JAKARTA, KABARBALI.ID — Operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menjadi alarm keras bagi tata kelola pemerintahan daerah. Kali ini, Bupati Pati, Jawa Tengah, Sudewo, diamankan dalam OTT yang dilakukan KPK pada Senin (19/1/2026). Dalam operasi senyap tersebut, KPK mengamankan total delapan orang. Seluruh pihak yang ditangkap langsung dibawa ke Gedung Merah Putih KPK, […]

Kebijakan Humanis Bupati Badung, Bantuan Rp1 Juta untuk Disabilitas dan ODGJ Dinilai Tepat Sasaran

BADUNG, KABARBALI.ID – Pemerintah Kabupaten Badung di bawah kepemimpinan Bupati I Wayan Adi Arnawa kembali menegaskan komitmennya terhadap pembangunan yang inklusif dan berkeadilan sosial. Salah satu kebijakan yang menuai apresiasi publik adalah penyaluran bantuan sosial sebesar Rp1 juta bagi penyandang disabilitas dan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di wilayah Badung. Kebijakan tersebut dinilai sebagai langkah […]

Ala Ayuning Dewasa 20 Januari 2026: Waspada Membangun Rumah, Baik untuk Pekerjaan Berunsur Api

KABARBALI.ID – Masyarakat Bali yang berencana melakukan aktivitas penting pada Selasa, 20 Januari 2026, diimbau mencermati Ala Ayuning Dewasa berdasarkan perhitungan wariga Bali. Sejumlah dewasa pada hari ini mengandung pengaruh panas dan gangguan, sehingga tidak dianjurkan untuk membangun atau mengatapi rumah. Salah satu dewasa yang menonjol adalah Agni Agung Doyan Basmi, yang bersifat panas dan […]

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Tindak Cepat Laporan Pengancaman di Desa Bedulu

GIANYAR, KABARBALI.ID – Peristiwa pengancaman menggunakan senjata tajam terjadi di wilayah Desa Bedulu pada Senin (19/1/2026) malam. Babinsa Desa Bedulu Koramil 1616-04/Blahbatuh Serka I Wayan Juliawan bersama Bhabinkamtibmas Desa Bedulu bergerak cepat menindaklanjuti laporan warga terkait gangguan kamtibmas tersebut. Pelapor adalah Keamanan Kampung atas nama Alim yang melaporkan adanya dugaan pengancaman menggunakan sebilah pisau di […]

999 Penerima Manfaat Nikmati Paket Makan Bergizi Gratis di Bangli

BANGLI, KABARBALI.ID — Program Paket Makan Bergizi Gratis resmi diluncurkan di SPPG Desa Bunutin, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Senin (19/1/2026). Pada tahap pertama ini, sebanyak 999 orang tercatat sebagai penerima manfaat. Peluncuran program tersebut dihadiri Kapolres Bangli yang diwakili Kabagren AKP I Gede Sudana Putra, S.H., M.H., bersama unsur Forkopimda dan perangkat daerah, di antaranya […]

Widyalaya hingga Alas Mertajati Jadi Bahasan Audiensi di Pemkab Buleleng

BULELENG, KABARBALI.ID – Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra bersama Wakil Bupati Gede Supriatna menerima sejumlah audiensi dari berbagai unsur kelembagaan dan masyarakat, Senin (19/1/2026). Audiensi tersebut membahas beragam agenda strategis, mulai dari silaturahmi kelembagaan, pendidikan berbasis agama Hindu, hingga pengelolaan hutan adat Alas Mertajati. Audiensi yang diterima di antaranya berasal dari Prajuru Adat Banjar Paketan, […]

Kementan–Pemkab Jembrana Percepat Penanganan Penyakit LSD pada Sapi

JEMBRANA, KABARBALI.ID – Upaya memutus rantai penularan penyakit kulit berbenjol atau Lumpy Skin Disease (LSD) pada ternak sapi dan kerbau di Kabupaten Jembrana terus dikebut. Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian (Kementan) resmi menyalurkan 500 vial vaksin darurat untuk pengendalian wabah tersebut, Sabtu (17/1/2026). Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner (Keswan-Kesmavet) […]

Kebakaran Loket Parkir RSUD Klungkung, Kerugian Ditaksir Ratusan Juta

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID – Kebakaran terjadi di Pos Jaga Tiket masuk parkir RSUD Kabupaten Klungkung. Yang berlokasi di Jalan Flamboyan, Banjar Budaga, Kecamatan Klungkung, Jumat (16/1/2026) sore. Api berhasil dipadamkan oleh Damkar Kabupaten Klungkung tanpa menimbulkan korban jiwa. Berdasarkan laporan, kebakaran pertama kali diketahui oleh petugas tiketing bernama I Dewa Nyoman Dwi Jayadi (50). “Saat itu […]

Tampilkan Lebih Banyak