polres klungkung

Siap-siap! 1.250 Pelari Bakal ‘Serbu’ Klungkung Run 2026, Ini Skema Parkir dan Jalur yang Dijaga Ketat

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID – Persiapan ajang lari bergengsi “KLUNGKUNG RUN 2026: Run in The Heritage of Bali” memasuki babak akhir. Polres Klungkung bersama panitia penyelenggara menggelar final briefing guna memastikan keamanan 1.250 peserta yang akan memadati jalanan Bumi Serombotan, Minggu mendatang. Rapat koordinasi ini dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Klungkung, Kompol I Nyoman Budiasa, S.H., M.H., […]

Tagih Gaji Picu Keributan, Tim Jalak Nusa Polsek Nusa Penida Amankan Mantan Pekerja

NUSA PENIDA, KABARBALI.ID – Respons cepat kembali ditunjukkan Tim Jalak Nusa Polsek Nusa Penida dalam menjaga keamanan wilayah. Aparat kepolisian sigap meredam keributan yang terjadi di depan Office Penyewaan Motor Nusa Penida Info, Banjar Nyuh, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Minggu (11/1/2026).   Keributan dipicu kedatangan seorang mantan pekerja berinisial JI (24), laki-laki asal NTB, […]

Marak Kehilangan Gabah di Subak Aan Klungkung, Polisi Ambil Langkah

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID – Bhabinkamtibmas Desa Aan Polsek Banjarangkan Polres Klungkung menindaklanjuti laporan masyarakat terkait maraknya kehilangan gabah, perlengkapan pertanian, serta ternak ayam di area persawahan Subak Aan Dauh, Desa Aan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Kamis (8/1/2026). Bhabinkamtibmas Desa Aan, Aipda I Nyoman Edy Anta, bersama Perbekel Desa Aan dan Kepala Dusun Pasek, turun langsung ke […]

WNA Asal Kanada Ditemukan Meninggal di Lembongan, Polisi Kirim ke RS Prof. Ngoerah

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID –  Warga Jungutbatu, Nusa Lembongan, Klungkung dikejurkan dengan peristiwa wisatawan meninggal dunia di tempatnya menginap di Lembongan Made In, Desa Jungutbatu, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung,  Rabu (29/10/2025) petang. WNA 62 tahun asal Kanada bernama Frances Colleen Hollywood, itu pertama kali diketahui oleh Yuniariati (34), karyawan penginapan yang curiga karena korban tidak keluar […]

Tergiur Anak Jadi Polisi, Pedagang Klungkung Tertipu Rp503 Juta

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID – Seorang pedagang di Pasar Galiran, Klungkung, melapor ke Polres Klungkung setelah menjadi korban dugaan penipuan dengan kerugian mencapai Rp503 juta. Modusnya, pelaku mengaku bisa membantu meloloskan anak korban menjadi anggota Polri dengan imbalan uang ratusan juta rupiah. Kasus ini dilaporkan pukul 21.00 WITA, Sabtu (25/10/2025) ke SPKT Polres Klungkung. Kasi Humas Polres […]

Pelaku Curanmor Ditangkap di Klungkung, Gasak Motor di 12 TKP – Dimasukkan ke Mobil

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Klungkung di bawah pimpinan AKP Reno Chandra Wibowo,  mengungkapan tindak kejahatan di wilayah hukum Polres Klungkung. Kali ini, dua kasus pencurian berhasil diungkap: pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dan pencurian dengan pemberatan (curat). Curi Motor di Sawah, Pelaku Gunakan Kunci Palsu Kasus pertama terjadi di Jalan Raya Bakas, […]

Pesan Tegas Wakapolres Klungkung: Bijak Bermedsos, Jangan Hedonis

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID – Wakapolres Klungkung Kompol I Made Ariawan P. mengingatkan seluruh anggotanya untuk tidak bergaya hidup hedonis, terlebih di tengah kondisi masyarakat yang masih banyak belum sejahtera. “Sebagai anggota Polri, kita harus tampil sederhana. Jika memiliki rezeki lebih, tidak perlu dipamerkan di media sosial,” tegas Kompol Ariawan saat memimpin apel jam pimpinan di Lapangan […]

Polisi Dawan Hadir di Sekolah, Beri Edukasi Disiplin dan Anti-Bullying

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID – Upaya menciptakan suasana sekolah yang aman dan nyaman terus dilakukan jajaran Polsek Dawan, Klungkung. Kali ini, Bhabinkamtibmas Desa Paksebali, Aiptu I Wayan Rudiastama, melaksanakan sambang ke SD Negeri 3 Paksebali, Kecamatan Dawan, Kamis (2/10/2025). Dalam kunjungan tersebut, Aiptu Rudiastama berdialog dengan guru olahraga, Suketama. Sang guru menyampaikan adanya salah satu tiang saka […]

Pedagang Lumpia Viral yang Hilang Ditemukan di Denpasar, Berencana Temui Teman untuk Pinjam Uang

KLUNGKUNG, KABARBALI.ID – Misteri hilangnya seorang warga Desa Bungbungan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, akhirnya terungkap. Korban bernama I Wayan Budiarta (56) alias Pak Yan Belog, yang dilaporkan hilang sejak 30 September 2025 ditemukan dalam keadaan selamat di kawasan Jalan Kargo, Gatsu Barat, Denpasar, Kamis (2/10/2025). Kapolsek Banjarangkan, AKP I Ketut Budiarsana, membenarkan informasi tersebut. “Benar, […]

Pakyan Belog, Pedagang Lumpia Legendaris Ubud, Dilaporkan Hilang Sejak Selasa

GIANYAR, KABARBALI.ID –  Gempar, seorang pedagang lumpia yang sudah dikenal luas oleh masyarakat dan wisatawan, khususnya di wilayah Ubud, yakni I Wayan Budiarta alias Pakyan Belog, dilaporkan hilang sejak Selasa (30/9/2025). Laporan resmi telah disampaikan anaknya, I Komang Yuliantara, ke SPKT Polres Klungkung pada Rabu (1/10/2025) siang. Berdasarkan kronologis, sekitar pukul 10.00 Wita, Pakyan Belog […]

Tampilkan Lebih Banyak