Kabarbali.id – Selama Bulan Agustus 2024 kalender Bali memberikan jadwal terbaik untuk kumpul untuk suami – istri (berhubungan) atau istilahnya pameda semara.
Mengutip dari kalender Bali yang disusun Bambang Gde Rawi (alm) dan Putra-putranya, Agustus 2024 ini ada banyak tanggal baik untuk melakukan hubungan suami istri.
Waktu itu adalah ; tanggal 1,9,11,16,17,23,24,25 dan 30.
Dilihat dari tanggalnya dari 1 sampai ke tanggal 9 jedanya sampai 8 hari, kemudian tanggal 16 lagi ada dewasa baik lanjut tanggal 17 dan jeda lagi sampai tanggal 23. Keceng dari 23 sampai 25 ada waktu yang bagus dan jeda lagi terakhir di 30 Agustus.
Jadwal yang diberikan itu memiliki tujuan baik, yakni membentuk anak suputra.
Ada sumber lontar dalam ajaran agama Hindu di Bali yang membahas kapan sebaiknya melakukan hubungan suami istri. Lontar itu bernama Lontar Pameda Smara. Lontar ini membahas tentang pemilihan hari baik, sekaligus hari-hari yang harus dihindari untuk berhubungan seks.
Karena hubungan seks bukan hanya untuk kesenangan akan tetapi ketika sudah berumah tangga adalah mencari keturunan yang baik. Ajaran Hindu, jika bertujuan untuk mendapatkan keturunan yang baik (Suputra), maka berhubungan seks harus memiliki niat, etika, dan cara yang baik serta berlandaskan kebijaksanaan Dharma. Termasuk pemilihan hari baik pada saat melakukan persenggamaan.
Jika ada hari baik, maka ada hari yang patut dihindari untuk melakukan sanggama antara lain sebagai berikut :