Kelahiran Wraspati Kliwon Wuku Kelawu, Setiap Kesulitan Akan Segera Ada Bantuan

ilustrasi : sebuah prosesi upacara penting untuk mendapatkan keturuan yang baik.

KABARBALI.ID – Waktu kelahiran seseorang menunjukkan karma masa lampau dari setiap orang. Yang sangat dipercaya masyarakat Bali dan Jawa hingga saat ini. bagaimana watak dan karakter kelahiran Wraspati Kliwon Wuku Kelawu, seperti pada Kamis (23/1/2025) ini ?

Saptwara: Wraspati

Baik/cocok mengerjakan apa saja, tidak pilih-pilih. Murah hati, tidak sayang akan harta bendanya.

Pancawara : Kliwon

Senang mengerjakan bangunan.

Lintang Naga

Prilakunya memiliki budi pekerti yang baik sehingga menjadi contoh pada lingkungannya. Berpenampilan sedikit bicara namun giat bekerja. Banyak cita-citanya yang berhasil. Dari keberhasilannya ini sehingga disegani orang lain.

Sadwara: Aryang

Sering lupa. Pandai membuat tuba. Tidak baik dan tidak cocok berburu. Jangan menjadi tukang.ahli bangunan. Lebih cocok bekerja mencari ikan sebagai nelayan.

Astawara: Uma

Mempunyai pikiran iri hati, pendiam. Berhati-hati menjaga dirinya.

Sangawara: Jangur

Jahat. Kurang ajar (ugal-ugalan). Senang berbuat yang menyebabkan orang menderita/susah. Lambangnya Macan/Harimau.

Dasawara: Manusa

Sering menderita kesusahan atau sedih.

Wuku: Kulawu

Dewa Sadana, Jujur, rasa welas asih, suka menolong, pandai bergaul, sifatnya terbuka, berwibawa, rejekinya lancar, suka humor.

Pararasan: Laku Air

Lemah lembut budinya, sopan santun budi pekertinya, banyak angan-angan, sejuk perintahnya, kelak akan mampu menjadi pemimpin, kencang budinya bila berbantahan, tidak puas kalau kehendaknya dihalangi, bila berkeluarga sering bertengkar.

Pratiti: Sadayatana

Suka berdebat, banyak mempunyai keinginan, pintar berbicara, jarang sakit, bila bepergian menemui keselamatan. Berbahaya pada umur 5 hari, 5 bulan, 1 tahun, 8 tahun, dan 10 tahun. Meninggal pada pratiti Separsa. Sebagai pedewasaan cukup baik, sekalipun ada sedikit hambatan/kesulitan keluarga dan pihak lain akan setia membantunya. (Pur/kab).

kabar Lainnya